Bimbingan belajar (bimbel) gratis untuk anak yatim dan dhuafa rutin diselenggarakan Rumah Yatim cabang Kalimantan Utara, di Kantor Kas Rumah Yatim di Jl. Mulawarman No.2 , Kel. Karang Anyar Pantai Kec. Tarakan Barat, Kota Tarakan.
Ada sebanyak 15 anak dari jenjang sekolah dasar rutin mengikuti bimbel ini. Ke 15 anak tersebut rata-rata tinggal di wilayah sekitar Kantor Kas Rumah Yatim Kaltara.
Menurut pemaparan Rahmat kepala cabang Rumah Yatim Kaltara, waktu pembelajaran bimbel ini dibagi menjadi dua kelompok. Kelompok pertama terdiri dari anak-anak kelas 1 sampai kelas 3, mereka belajar dari hari Senin dan Selasa.
Sementara kelompok kedua terdiri dari anak-anak kelas 4 sampai kelas 6, mereka belajar setiap hari Rabu dan Kamis . Untuk waktu belajarnya sama, dimulai pukul 14.30 sampai 16.30 WITA.
“Pelajaran yang disampaikan disini juga sama dengan pelajaran yang disampaikan di sekolah, jadi jika di sekolah tidak mengerti bisa kembali di bahas disini”, terang Rahmat.
Ia melanjutkan, terkhusus di hari Jumat, kegiatan bimbel diikuti oleh semua anak. Materi yang bahas yakni seputar keagamaan dan praktik ibadah seperti wudhu, shalat dan lain sebagainya.
“Program bimbel gratis ini merupakan salah wujud kepedulian kami terhadap pendidikan anak-anak yatim dan dhuafa di Kalimantan Utara khususnya di kota Tarakan,” ucapnya
Rahmat berharap, program ini bisa membantu anak yatim dhuafa dalam mengatasi kesulitan belajar, membantu mereka untuk lebih memahami materi pelajaran di sekolah, serta membantu menyelesaikan tugas anak yang dianggap sulit.
“Bimbel ini juga bertujuan membantu anak agar siap mengikuti ujian sekolah,” tambahnya.
Author
Sinta Guslia